Selasa, 29 Januari 2013

Kipr Pengganti Valdes di barcelona

SPANYOL - Victor Valdes sebagai penjaga gawang Inti Barcelona kabarnya sudah tidak mau lagi memperpanjang kontraknya dengan El Barca, karena menurut kabar yang beredar Valdes akan berlabuh ke Bayern Munchen menyusul mantan pelatihnya 'Pep Guardiola' yang juga akan melatih Raksasa Jerman itu di musim depan nanti. Keputusan Valdes ini tentu membuat Barca kelimpungan mencari pengganti penjaga gawang mereka itu, yang notabene nya sudah bermain baik untuk Los Blaugrana selama beberapa musim terakhir ini.

Karena keputusan sang kiper tersebut, akhirnya Barcelona memutuskan untuk segera mencari pengganti Victor Valdes, dan kabar terbaru mengatakan bahwa Kiper Swansea City 'Michael Vorm' adalah incaran utama mereka. Penjaga gawang yang sudah membela Swansea City selama 2 musim di Liga Inggris itu terlihat mengalami peningkatan secara terus menerus, dan itulah alasan mengapa Barcelona mengincar Penjaga gawang yang berusia 30 tahun itu.

Berbicara soal peluang, kemungkinan Barcelona akan sukses merekrut Michael Vorm, karena di bursa transfer musim panas depan rumor beredar bahwa Swansea akan menjual penjaga gawang asal Belanda itu, selain itu dana yang mereka dapatkan dari menjual penjaga gawang juga akan berdampak baik pada kondisi keuangan klub, dan kemungkinan mereka bisa mendapatkan pengganti yang layak juga beberapa tambahan pemain.

Tak hanya Barcelona, ternyata peningkatan skill dan respon yang dimiliki oleh Michael Vorm ini juga membuat klub klub lokal lainnya melirik penjaga gawang asal Belanda ini, termasuk Arsenal yang notabene nya adalah klub raksasa Inggris juga mengincar kiper Swansea City ini. Nampaknya Arsenal bakal jadi pesaing berat Barcelona dalam perebutan sang kiper asal Netherland, dan sampai saat ini belum ada konfirmasi dari sang kiper atau Swansea City siapa yang berhak mendapatkan Michael Vorm nantinya.

Michael Vorm dikatakan sebagai salah satu kandidat yang pantas menggantikan Victor Valdes di Camp Nou, rumor sebelumnya juga beredar bahwa 'De Gea' juga merupakan incaran Los Blaugrana, namun mungkin mereka mengurungkan niat mereka untuk merekrut Kiper asal Spanyol itu, karena Real Madrid dan klub besar lainnya juga mengincar penjaga gawang yang kini tengah membela MU.

Bagaimana menurut kalian ? Apakah Barcelona, atau Arsenal yang berhak mendapatkan Kiper Swansea City ini ? Atau mungkin Swansea malah akan mempertahankan nya ? Belum bisa dipastikan, yang pasti adalah Barcelona harus sesegera mungkin mencari pengganti Victor Valdes, karena musim depan ia sudah tidak bermain dengan Messi dkk. lagi. - Sbobet